Home Pendidikan Kenapa Harus Kuliah? Simak Jawabannya Disini
Pendidikan

Kenapa Harus Kuliah? Simak Jawabannya Disini

Share
Kenapa Harus Kuliah? Simak Jawabannya Disini
Share

Edukasiku.net – Kenapa harus kuliah? pertanyaan yang sering terucap oleh orang yang memandang sebelah mata dunia perkuliahan. Mereka menganggap kuliah atau tidak, tak akan berpengaruh terhadap nasib kedepannya.

Mereka sering membanding-bandingkan seseorang yang hanya lulusan SMA dapat pekerjaan yang sangat layak dengan gaji besar, dibandingkan dengan lulusan sarjana yang banyak menjadi pengangguran.

Nah untuk mengalahkan pemikiran seperti itu, mungkin perlunya edukasi kenapa harus kuliah. Dengan demikian simak jawaban dibawah ini untuk mengalahkan statement seperti itu ketika kamu ditanya oleh siapapun.

Alasan Kenapa Harus Kuliah

Kuliah memang tak bisa menentukan nasibmu di masa depan, tapi lingkungan di perkuliahanlah yang dapat mempengaruhi kehidupanmu di masa depan. Karena memang lingkungan sangat berpengaruh terhadap karakter dirimu sendiri.

Dalam lingkungan perkuliahan kamu bertemu dengan dosen, profesor, doktor, dan orang-orang hebat lainnya. Yang mana mereka memiliki pemikiran yang lebih kompleks dibandingkan kamu yang baru lulus SMA.

Selain itu, ada beberapa alasan lainnya kenapa kamu harus kuliah, yang akan dijelaskan dibawah ini:

1. Menjadi Standar Melamar Pekerjaan

Untuk mendapatkan pekerjaan yang layak memang kebanyakan dari lulusan Sarjana, minimal strata 1. Meskipun yang paling utama adalah dari skil, pengalaman, serta attitude dalam melamar sebuah pekerjaan.

Minimal pendidikan sangat diperhatikan dalam negara kita, ketika seseorang mempunyai gelar sarjana, maka ia akan memperoleh peluang lebih besar diterima bekerja.

Selain itu, kamu juga harus mengenal jurusan kuliah yang ingin kamu ambil, karena hal itu sangat berpengaruh terhadap karir kamu setelah lulus nanti.

2. Mengembangkan Keterampilan dan Pengetahun

Pada dasarnya sistem pengajaran sekolah menengah atas maupun kejuruan di Indonesia, masih pada tahap dasar atau umum dan belum sampai di tahap siap kerja.

Sehingga pada tahap kuliah ini mengajarkanmu untuk belajar di tahap yang lebih tinggi lagi, yang dapat mengembangkan keterampilan serta kemampuan yang ada dalam dirimu.

Jadi, usahakan untuk tidak berhenti pada tahap sekolah menengah atas saja, karena masih banyak keterampilan maupun pengetahuan yang belum kamu kuasai.

3. Belajar Mandiri

Kenapa harus kuliah? salah satu alasannya adalah kamu dapat belajar untuk mandiri. Dalam dunia perkuliahan, kamu tak bisa lagi mengandalkan orang lain untuk membantumu, misalnya, membantu mengingatkan atau dalam pengerjaan tugas. Dikarenakan semua itu merupakan tugas pribadi yang merupakan tanggung jawab sendiri yang harus diselesaikan hingga lulus.

Apalagi ketika menghadapi semester akhir yang semuanya serba mandiri, kalau kamu terus mengandalkan temanmu dalam pengerjaan tugas akhir, maka kamu akan tertinggal dengan teman-teman lainnya.

Jadi didalam perkuliahan memang sangat ditekan untuk belajar mandiri, karena kedepannya yang bisa diandalkan juga hanya diri sendiri.

Meskipun awalnya agak sulit untuk menerimanya, namun lambat laun pasti akan terbiasa dengan budaya perkuliahan yang seperti itu.

4. Mendapatkan Peluang Karir Lebih Banyak

Lulusan sarjana banyak peluang karir yang tersebar diberbagi penjuru dunia. Hanya berbekal ijazah dan pengalaman di waktu perkuliahan kamu dapat melamar pekerjaan yang sesuai dengan bidang studi di perkuliahan.

Karena memang tak bisa dipungkiri, orang yang keluar dari perguruan tinggi, pastinya akan langsung untuk bekerja.

5. Relasi Menjadi Lebih Banyak

Membangun relasi saat duduk di bangku perkuliahan memang sangat penting. Karena hal itu dapat berguna ketika memasuki dunia pekerjaan.

Selain relasi dari pertemanan internal perkuliahan, kamu juga dapat membangun relasi dari luar kampus bahkan dari orang-orang yang hebat. Nah hal itu kamu bisa mendapatkannya dengan mengikuti organisasi eksternal yang mana relasinya bukan hanya dari dalam kampusmu saja, namun dari luar kampus juga. Sehingga hal itu dapat membuka peluang besar untuk kamu agar berkembang lebih baik lagi kedepannya.

6. Mendapatkan Kesempatan Belajar di Luar Negeri

Bagi kamu yang suka sekali dengan belajar atau pun menjelajahi dunia, maka kesempatan ini dapat diambil di dunia perkuliahan.

Dalam perguruan tinggi, banyak yang membuka kesempatan untuk belajar di luar negeri, misalnya adanya program pertukaran mahasiswa. Dengan begitu kamu bisa belajar banyak hal, entah dari segi pengalaman maupun ilmu baru, pasti akan kamu dapatkan ketika belajar di luar negeri.

Bahkan membuka kesempatan buat kamu mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan pendidikan di negara tersebut.

Itulah jawaban dari alasan kenapa harus kuliah. Jika kamu memiliki keinginan tinggi untuk berkuliah, saat ini banyak beasiswa yang tersebar di seluruh Indonesia. Dari beasiswa jalur kurang mampu hingga jalur prestasi.

Baca Juga: Penemuan Kertas: Benda Revolusioner Peradaban Manusia

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles
Gagal SNBP 2025 Bukan Akhir Segalanya
PendidikanSosial Humaniora

Gagal SNBP 2025 Bukan Akhir Segalanya: Cara Bangkit dari Rasa Kecewa dan Raih Kesempatan Baru

Edukasiku.net- Bagi sebagian besar siswa kelas 12, Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)...

Jangan Terkecoh! 5 Tumbuhan Cantik tapi Beracun Ini Bisa Membawa Bencana
Pendidikan

Jangan Terkecoh! 5 Tumbuhan Cantik tapi Beracun Ini Bisa Membawa Bencana

Edukasiku.net – Tahukah kamu? Beberapa tumbuhan beracun di dunia justru memiliki keindahan...

Rekomendasi Film Islami yang Menyegarkan
Pendidikan

Ngabuburit Anti-Bosan: Rekomendasi Film Islami yang Menyegarkan

Bosen Ngabuburit? Berikut rekomendasi film islami yang dapat menghilangkan kebosananmu Edukasiku.net- Ngabuburit...

Rahasia Pendidikan Finlandia: Begini 5 Cara Mereka Jadi Juara Pendidikan Global
Pendidikan

Rahasia Pendidikan Finlandia: Begini 5 Cara Mereka Jadi Juara Pendidikan Global

Edukasiku.net – Siapa sih yang gak pengen sistem pendidikan yang santai tapi...